Andronexus

Andronexus


Telkom Sumbang 497 Hewan Kurban untuk Idul Adha

Posted: 12 Sep 2016 03:55 AM PDT



Andronexus.blogspot.com, Jakarta – Berpartisipasi dalam perayaan Hari Idul Adha 1437 H, Telkom menyumbang 497 ekor hewan kurban ke seluruh wilayah telekomunikasi (Witel) di Indonesia. 

Dalam keterangan resmi kepada tim Tekno Andronexus.blogspot.com, penyerahan simbolis dilakukan oleh Direktur Human Capital Management Herdy Harman di Jakarta Barat, Senin (12/9/2016).

“Penyerahan hewan kurban merupakan salah satu upaya kami dalam meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat sekitar,” ujar Herdy.

Adapun total 497 hewan kurban yang diserahkan Telkom tahun ini terdiri dari 466 ekor sapi, 30 ekor kambing, dan 1 ekor kerbau.

Nantinya, paket daging yang telah disembelih seberat 2 kilogra akan dibagikan kepada masyarakat kurang mampu yang tinggal di sekitar Witel.

“Kegiatan ini tak lepas dari partisipasi seluruh jajaran direksi dan karyawan Telkom Group. Kami harap kami terus termotivasi untuk memberikan yang terbaik kepada masyarakat.” Tutup Hardy.

(Cas)

Pembuat Replika Makanan Takizo Iwasaki Nongol di Google Doodle

Posted: 12 Sep 2016 01:55 AM PDT



Andronexus.blogspot.com, Jakarta – Pada Senin (12/9/2016), laman utama mesin pencari Google menampilkan gambar-gambar (doodle) makanan untuk mengenang Takizo Iwasaki yang hari ini tepat berusia 121 tahun.

Siapa dia? Seperti dikutip Tekno Andronexus.blogspot.com dari CNET, pria asal Jepang ini terkenal berkat penemuannya dalam membuat replika makanan dengan menggunakan bahan plastik atau lilin.

Pembuatan makanan tiruan ini dilakukan Iwasaki sejak 1917 di Gujo Hachiman. Adapun sejak 1930-an, replika makanan pun mulai digunakan untuk ditampilkan di berbagai restoran.

Diungkapkan, Iwasaki mampu membuat sebuah replika omelet hampir mirip aslinya, hingga istrinya tak dapat mengenali apakah itu makanan asli atau palsu.

Takizo Iwasaki melebarkan kemampuannya di bisnis replika makanan dengan mendirikan perusahaan bernama Iwasaki Works di Osaka pada 1932.

Perlu diketahui, seni pembuatan replika makanan atau sampuru (dalam bahasa Jepang) telah berlangsung selama lebih dari satu dekade lamanya di Jepang.

(Cas)

Punya Tiga Bisnis Besar, Mana Prioritas Lenovo?

Posted: 11 Sep 2016 11:57 PM PDT


Andronexus.blogspot.com, Jakarta – Beberapa waktu lalu Tekno Andronexus.blogspot.com berkesempatan untuk mewawancarai Corporate President and Chief Operating Officer Lenovo, Gianfranco Lanci. Dalam sesi wawancara tersebut, hal pertama yang kami coba gali lebih dalam adalah prioritas Lenovo dalam menjalankan bisnisnya.

Mengawali penjelasannya, Gianfranco berujar, “Sebetulnya saat ini kami tidak memprioritaskan salah satu di antara bisnis besar kami. Namun yang jelas, saat ini kami punya tiga bisnis besar yaitu PC, Mobile/Mobility, dan Data Center.”

Untuk bisnis PC, menurut keterangan Gianfranco, Lenovo menempati takhta tertinggi pasar PC di dunia. “Sekarang kami nomor satu di dunia di bisnis PC. Profitabilitas kami di bisnis ini tinggi,” tutur pria asal Italia tersebut optimistis.

Corporate President and Chief Operating Officer Lenovo, Gianfranco Lanci. Andronexus.blogspot.com/Mochamad Wahyu Hidayat

Kemudian, pria yang memegang gelar di bidang engineering dari Politecnico of Turin tersebut memaparkan, bisnis mobile Lenovo saat ini tengah mengalami pertumbuhan. Mengenai strategi di bisnis mobile, setelah mengakuisisi Motorola dari Google secara utuh pada 2014, Lenovo masih tengah berusaha untuk melakukan integrasi bisnis mobile Lenovo dengan Motorola.

“Belakangan ini kami telah mengambil langkah penting terkait integrasi semisal dalam hal rantai pasokan (supply chaing) hingga pemasaran,” kata pria yang sebelumnya jadi orang nomor satu di Acer tersebut.

Tak dimungkiri, potensi bisnis mobile saat ini sangat besar. Laporan Business Insider menunjukkan, penjualan smartphone telah meningkat signifikan sejak 2006. Bahkan pada 2015, pengapalan smartphone melebihi 1,5 miliar unit.

“Bisnis mobile saat ini punya potensi sangat besar. Karena itu, kami punya peluang emas di sana. Di pasar negara-negara berkembang saat ini kami sudah menjadi merek yang kuat, termasuk di Indonesia,” tutur Gianfranco.

Adapun beberapa pasar lain di mana Lenovo mampu menunjukkan taringnya adalah sejumlah negara di Asia Pasifik, Timur Tengah, Afrika, dan Amerika Latin.

Beralih ke bisnis data center, ia mengakui Lenovo telah mengantongi 8 hingga 10 persen pangsa pasar di bisnis ini. Yang cukup menarik di sini adalah, dalam pandangannya, bisnis ini mengalami perubahan besar-besaran dalam beberapa tahun ke depan.

“Bisnis data center tengah berubah karena arsitektur data center yang juga berubah. Dengan demikian, masa depan bisnis ini juga akan berubah secara drastis dalam lima hingga sepuluh tahun ke depan,” kata Gianfranco.

(Why)

Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha Ramaikan Linimasa Twitter

Posted: 11 Sep 2016 10:55 PM PDT



Andronexus.blogspot.com, Jakarta – Keramaian Hari Raya Idul Adha yang jatuh pada hari ini ternyata turut diramaikan oleh kicauan para netizen di linimasa Twitter.

Berdasarkan pantauan tim Tekno Andronexus.blogspot.com, Senin (12/9/2016), tweet yang berhubungan dengan Idul Adha telah sejak pagi menduduki peringkat pertama di trending topic Twitter Indonesia.

Kebanyakan kicauan itu merupakan ucapan selamat Hari Raya Idul Adha yang tahun ini jatuh tepat pada hari ini. Selain itu, kicauan lain yang juga bernuansa Idul Adha seperti Eid Al Adha dan 1437 H menyusul di belakangnya.

Tak ketinggalan beberapa pejabat negara seperti Wakil Presiden Jusuf Kalla, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, dan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil juga ikut menyampaikan Selamat Hari Raya Idul Adha melalui akun Twitter-nya.

“Selamat Hari Raya Idul Adha 1437H. Semoga semangat berkorban senantiasa mempersatukan bangsa kita,” tulis Jusuf Kalla pagi ini. 

Berikut ini adalah beberapa kicauan mengenai Hari Raya Idul Adha yang meramaikan linimasa Twittter hari ini. 

Kamera Medium Format Fujifilm Melenggang 19 September?

Posted: 11 Sep 2016 09:55 PM PDT



Andronexus.blogspot.com, Berlin – Juni 2016 kemarin, Hasselblad mengumumkan kehadiran kamera mirrorless medium format pertamanya, X1D.

Saat itu, Hasselblad boleh berbangga karena menjadi satu-satunya vendor dengan kamera mirrorless berteknologi medium format.

Namun kini, Hasselblad akan ‘disalip’ Fujifilm. Pasalnya, vendor kamera asal Negeri Matahari Terbit itu juga akan meluncurkan kamera mirrorless medium format pada bulan ini, tepatnya pada 19 September 2016 lewat gelaran Photokina 2016 yang akan dihelat di Berlin, Jerman.

Dilansir Ubergizmo, Senin (12/9/2016), kamera mirorless medium format Fujifilm akan dibanderol lebih murah dari XD1.

Sebagai informasi, harga kamera mirrorless medium format buatan vendor asal Swedia ini dipatok dengan harga cukup tinggi, yakni sebesar US$ 9.000 atau setara dengan Rp 118 juta. Kemungkinan, seri medium format Fujifilm tidak akan meyentuh angka sebesar itu.

Seperti yang diungkap laman Fuji Rumors, seri medium format Fujifilm ini akan memiliki tiga lensa–dua di antaranya merupakan lensa utama, dan satunya lagi merupakan lensa zoom. Sayangnya, pihak Fujifilm tidak memberikan bocoran soal nama seri dan spesifikasi kamera mirrorless medium formatnya ini.

Kamera medium format sebetulnya memiliki banyak keunggulan yang tidak dimiliki oleh kamera-kamera lain. Salah satunya, ia mampu menciptakan foto kelas profesional yang tidak dapat dihasilkan oleh kamera dengan format lebih kecil.

Biasanya, perangkat medium format hadir dalam bobot relatif besar dan berat dan kerap digunakan di dalam studio fotografi.

Nah, pada poin ini Hasselblad boleh dibilang menjadi penggebrak ranah medium format dengan menghadirkan mirrorless yang notabene memiliki bodi yang ringan. Begitu pun dengan Fujifilm yang selalu dikenal dengan perangkat kamera mirrorless-nya yang mutakhir.

(Jek/Ysl)

Sony Ungkap Seri PS4 Baru dalam Dua Varian

Posted: 11 Sep 2016 09:15 PM PDT


Andronexus.blogspot.com, New York – Seperti yang dijanjikan, Sony akhirnya secara resmi mengumumkan konsol PlayStation 4 (PS4) baru di PlayStation Theater hari ini.

Sesuai dengan berbagai prediksi di dunia maya, Sony perkenalkan konsol PS4 baru dengan bentuk yang lebih ramping dan ringan ketimbang seri PS4 yang diluncurkan pada 2013.

Saat tim Tekno Andronexus.blogspot.com menyaksikan Live Streaming PlayStation Meeting yang diadakan di New York, Kamis (8/9/2016) dini hari, Andrew House, selaku President and Global CEO of Sony Interactive Entertainment (SIE) membuka ajang yang sudah ditunggu banyak gamer di dunia.

Tanpa panjang lebar, Andrew pun langsung memperlihatkan konsol PlayStation 4 (PS4) yang lebih ramping.

“PS4 versi ramping akan mulai di jual di pasaran mulai 15 September 2016 dengan bandrol harga US$ 299 atau sekitar Rp 4 juta,” ungkap Andrew.

Selain memperkenalkan konsol PS4 versi ramping, Andrew pun memperkenalkan PS4 Pro. Tampil sebagai pelengkap jajaran konsol PS4 yang sudah ada, Mark Cerny, selaku Lead System Architecture Sony menjelaskan kemampuan GPU yang terpasang di PS4 Pro dua kali lebih baik dari PS4 pertama.

Didukung dengan prosesor yang lebih tinggi dan kapasitas hard drive sebesar 1TB, PS4 Pro juga sudah mendukung gim beresolusi 4K.

PS4 Pro resmi meluncur dengan performa yang lebih tinggi dari PS4 versi awalnya. (BBC)
Seakan menjawab tantangan Microsoft yang menghadirkan fitur HDR (High Dynamic Range) di Xbox One S, Sony akan menyebarkan update software yang akan mengaktifkan fitur HDR untuk seluruh konsol PS4 yang ada.

PS4 Pro akan mulai Sony jual di pasaran pada 10 November 2016 dengan bandrol harga US$399 atau sekitar Rp 5.2 juta.

(Ysl/Isk)

 

Bos Alibaba Sanggupi Ajakan Jadi Penasihat eCommerce Indonesia

Posted: 11 Sep 2016 08:57 PM PDT



Andronexus.blogspot.com, Huangzhou – Dalam lawatannya ke Tiongkok beberapa waktu lalu, Presiden Joko Widodo didampingi sejumlah menteri sempat mengunjungi beberapa petinggi perusahaan di sana. Salah satunya adalah Jack Ma, pendiri dan CEO Alibaba saat ini.

Beragam hal dibahas ketika itu, termasuk ajakan pemerintah Indonesia kepada Jack Ma untuk menjadi penasihat komite pengarah (steering committee) untuk peta jalan (roadmap) eCommerce Indonesia. Menanggapi ajakan tersebut, ia merasa terhormat dan telah mulai melakukan komunikasi dengan pemerintah Indonesia.

“Jack merasa terhormat dengan tawaran ini. Komunikasi telah dilakukan untuk memastikan cara kami dapat turut membantu mengembangkan eCommerce sekaligus memberdayakan UMKM di Indonesia,” ujar juru bicara Alibaba kepada Andronexus.blogspot.com saat kunjungan ke kantornya di Hangzhou, Jumat (9/9/2016) kemarin.

Terpilihnya Jack Ma sebagai penasihat steering committee bukannya tanpa alasan. Menurut pernyataan Menteri Komunikasi dan Infomatika Rudiantara beberapa waktu lalu, ia dipilih lantaran prestasinya memimpin jaringan eCommerce yang kini mendunia itu.

“Kami memosisikan eCommerce Indonesia di mata internasional, karenanya, dengan adanya endorse internasional (menggandeng Jack Ma sebagai penasihat, red.) akan lebih bagus untuk eCommerce Indonesia,” ujar Rudiantara saat itu.

Pria yang merupakan ketua Majelis Wali Amanat Universitas Padjajaran itu menuturkan, untuk bisa mencapai nilai bisnis yang ditargetkan, yakni US$ 130 miliar pada tahun 2020, eCommerce Indonesia harus memasuki pasar global. Karena itu, ekonomi digital Indonesia perlu didukung oleh tokoh yang sudah dikenal di seluruh dunia, yakni Jack Ma.

Adapun Jack Ma tak perlu selalu berada di Indonesia dalam menjalankan tugasnya. Komunikasi bisa dilakukan melalui email atau rapat setahun sekali. Selain Jack Ma, ke depannya pemerintah juga berencana menggandeng tokoh lain baik di level internasional maupun nasional.

Sebagai informasi, roadmap eCommerce Indonesia akan memuat beberapa inisiatif. Pelaksanaan inisiatif itu akan dilakukan melalui struktur kerja yang di dalamnya terdapat steering committee, yang terdiri dari para menteri dan ketua atau kepala lembaga.

(Dam/Why)

Kecerdasan Buatan dari Google Akhirnya Bisa Belajar Bicara

Posted: 11 Sep 2016 07:55 PM PDT



Andronexus.blogspot.com, London – DeepMind, salah satu divisi Google yang bergerak di bidang kecerdasan buatan baru saja mengumumkan pencapaian terbaru dalam penelitiannya.

Perusahaan itu baru saja berhasil meningkatkan kemampuan bicara komputer layaknya manusia. Perusahaan yang diakusisi Google pada tahun 2014 itu mengklaim berhasil mengembangkan program komputer yang dapat berbicara bernama WaveNet.

“Memungkinkan manusia untuk berkomunikasi dengan mesin merupakan sebuah impian lama dari interaksi manusia dengan komputer,” ujar DeepMind dalam laman blog-nya seperti dikutip dari lama Business Insider, Senin (12/9/2016).

Tak seperti suara buatan yang ada saat ini, WaveNet berfokus pada gelombang suara yang dibuat berlawanan dengan bahasa itu sendiri.

Komputer ini memakai neural network–teknologi yang mencoba meniru otak manusia–untuk menganalisa bentuk gelombang ‘mentah’ dari sinyal audio dan beragam suara, termasuk tipe suara lain seperti musik.

Hasilnya, suara keluaran WaveNet lebih baik dari suara komputer lain seperti Google Now, Siri dari Apple, dan Alexa dari Amazon.

Meskipun WaveNet memiliki kemampuan suara lebih baik dari suara buatan lain, komputer ini masih butuh banyak data sebelum benar-benar dipakai untuk kebutuhan praktis. Karena itu, teknologi ini belum akan diintegrasikan dengan produk Google dalam waktu dekat.

Sebagai informasi, DeepMind dikenal sebagai perusahaan pengembang kecerdasan buatan yang khusus didesain untuk bermain gim seperti Space Invanders dan Go.

Bahkan, AlphaGo yang didesain untuk bermain Go baru-baru ini berhasil mengalahkan juara dunia Go asal Korea Selatan, Lee Sedol.

Keberhasilan itu disebut menjadi tonggak bersejarah bagi penelitian kecerdasan buatan. Sebab, Go merupakan permainan yang memiliki banyak gerakan tak terduga ketimbang catur yang dikenal memiliki pola tertentu.

(Dam/Ysl)

Bos Nintendo: Super Mario Nggak Cocok Dimainkan Lewat VR

Posted: 11 Sep 2016 06:55 PM PDT



Andronexus.blogspot.com, Tokyo – Nintendo tak main-main memboyong seri gim-nya ke ranah mobile. Buktinya, raksasa gim asal Jepang tersebut hadir di gelaran Apple Special Event untuk mengumumkan Super Mario Run.

Menariknya, Super Mario Run hadir secara eksklusif di perangkat iOS. Lantas, jika sudah menjajal ranah konsol dan mobile, apakah Nintendo akan beranjak ke ranah Virtual Reality (VR)?

Mengutip informasi dari laman Ubergizmo, Senin (12/9/2016), Shigeru Miyamoto, salah satu pimpinan Nintendo menyatakan, gim Nintendo–khususnya Super Mario yang ikonik–ternyata tidak cocok dimainkan lewat VR.

Menurutnya, mengadaptasi Super Mario ke perangkat VR bukanlah sesuatu yang relevan.

“Konsep utama kami adalah ingin mengajak keluarga bermain bersama. Sementara, perangkat VR hanya dapat dimainkan oleh satu pemain saja dan harus ‘menjauh’ dari dunia nyata,” jelas Miyamoto.

Jadi dengan begitu, Miyamoto memastikan bahwa tidak akan ada seri gim Nintendo yang bisa dimainkan lewat perangkat VR.

“Kami tidak kepikiran menggarap gim berbasis VR untuk saat ini. Kami ingin para pemain Nintendo bisa menikmati permainannya dalam jangka waktu yang panjang. Untuk membuatnya jadi permainan VR, akan menjadi hal yang sulit,” lanjutnya.

Untuk saat itu, Nintendo juga tengah mempersiapkan konsol terbarunya yaitu NX. Kabar terakhir yang didapat, Nintendo tak akan memakai format compact disc (CD) untuk judul gimnya. Alih-alih menggunakan format yang umum dipakai saat ini, sumber anonim dari perusahaan itu mengungkap bahwa mereka akan memilih kartrid (cartridge).

Nintendo sendiri memang sudah tak asing dengan penggunaan kartrid. 3DS, Super Nintendo, dan N64 adalah beberapa perangkat besutan perusahaan tersebut yang memakai kartrid sebagai format untuk permainannya.

Kabar lainnya menyebutkan, NX akan berfungsi layaknya konsol portabel yang dibekali layar sendiri dan didukung spesifikasi mumpuni. Desain NX disebut akan berupa konsol dengan layar yang diapit dua kontroler dan dapat dilepas pasang.

(Jek/Ysl)

Spesifikasi Xiaomi Mi5s Bocor, Gunakan RAM 6GB dan Snapdragon 821

Posted: 11 Sep 2016 11:58 AM PDT


BeritaTeknologi.com

Beberapa produsen smartphone telah merilis varian flagship mereka di penghujung kuartal ketiga tahun 2016 ini. Samsung dengan Galaxy Note 7, Asus dengan varian Zenfone 3, serta Apple yang mengandalkan iPhone 7 dan 7 Plus. Begitu juga dengan Xiaomi yang terus menggempur pasar dengan smartphone yang murah namun dengan spesifikasi yang mengagumkan.

Salah satunya adalah rumor mengenai perangkat Xiaomi Mi5s yang beberapa bulan lalu sempat dikabarkan. Seperti yang dilansir dari Gizchina, Minggu (11/9/2016), disebutkan bahwa spesifiasi Xiaomi Mi5s kembali bocor.

xiaomi-mi5-2

Dari sebuah screenshot yang beredar, Xiaomi Mi5s bakal mengusung komponen yang lebih sangar dari seri sebelumnya, Mi5. Chipset yang digunakan kali ini bukanlah Qualcomm Snapdragon 820, melainkan satu tingkat di atasnya, Snapdragon 821. Untuk saat ini baru Asus Zenfone 3 yang menggunakan chipset tersebut.

Lalu tertera juga bahwa RAM yang terdapat pada Xiaomi Mi5s ini besarnya 6GB dengan jenis LPDDR4. Tidak mengherankan karena sekarang sudah ada beberapa smartphone flagship yang dibekali dengan RAM sebesar ini. Untuk kapasitas penyimpanannya sendiri tertulis mencapai 256GB dengan jenis chip memori UFS 2.0. Hal ini berarti untuk kecepatan baca dan tulisnya lebih cepat dibandingkan dengan memori internal smartphone pada umumnya.

xiaomi-mi5s-leak01

Peningkatannya tidak hanya itu, sensor kamera yang digunakan pada Xiaomi Mi5s sebesar 16 megapiksel, dengan bukaan diafragma mulai dari f/1.8. Lalu ada juga fitur 4 axis Optical Image Stabilization (OIS) untuk pengambilan video yang lebih halus meski ada gerakan. Lainnya ada USB tipe C dengan baterai yang digunakan berkapasitas 3490mAh.

Dari informasi yang beredar di dunia maya, kabarnya Xiaomi Mi5s bakal hadir dalam waktu dekat ini. Bahkan ada yang mengatakan bakal meluncur minggu ini, kita tunggu saja.

Ingin memuaskan hasrat mata dan keingintahuan Anda tentang teknologi? Lihat kumpulan video tentang teknologi yang wow, futuristik, serta gadget yang canggih & inovatif di [Video Teknologi WOW]

Previous
Next Post »