Samsung telah membawa varian terbaru pada jajaran smartphone entry level buatannya. Seperti salah satunya adalah Samsung Galaxy J7 2016 yang merupakan pembaruan dari seri tahun lalu, Galaxy J7. Kita pun telah diberi kesempatan untuk dapat mengulas smartphone ini. Dengan jeroan yang lebih sangar ketimbang pendahulunya, performa smartphone ini justru hampir mendekati smartphone kelas menengah saat ini yang beredar.
Selain itu yang menjadi daya tarik smartphone ini adalah sensor kamera belakang sebesar 13 megapiksel dengan bukaan diafragma sebesar f/1.9. Angka tersebut cukup besar untuk sebuah sensor kamera smartphone, apalagi Samsung Galaxy J7 2016 termasuk pada jajaran entry level. Selain itu ada juga kamera depan dengan sensor sebesar 5 megapiksel dengan bukaan diafragma yang sama pula.
Nah kali ini kita akan bagikan beberapa hasil foto dari Samsung Galaxy J7 2016. Sudah tak sabar? Langsung aja deh
Nah itulah hasil foto Samsung Galaxy J7 2016 yang telah kita kumpulkan. Dengan bukaan diafragma yang lebar membuktikan bahwa smartphone ini mampu menghasilkan efek bokeh yang mengagumkan. Cahaya dan warnanya pun terlihat kuat meski sedikit terlihat sedikit lebih muda. Sedangkan saat berada di dalam ruangan hasilnya bisa kami katakan standar, dengan pencahayaan yang cukup. Cukup sedikit nampak noise, namun tidak terlalu mengganggu.
Baca juga Review Samsung Galaxy J7 2016, Smartphone Entry Level yang Bertenaga
Ingin memuaskan hasrat mata dan keingintahuan Anda tentang teknologi? Lihat kumpulan video tentang teknologi yang wow, futuristik, serta gadget yang canggih & inovatif di [Video Teknologi WOW]
ConversionConversion EmoticonEmoticon